Jumat, 20 November 2015

JAM KUNO LANGKA : CORTEBERT T.C.D Demiryollari Railway Watch

  
 
 Jam merk ini mungkin asing bagi kalangan penggemar jam tangan kuno.jam ini buatan swiss yang beredar pada tahun 1950an.sangat jarang di temui jam merk ini dipasaran
 Jam ini mempunyai merk/brand CORTEBERT yang diambil dari sebuah nama kota pertanian kecil di negara swiss.perusahaan jam ini mulai berdiri sejak tahun 1790 sampai 1970an.perusahaan jam cortebert ini mempunyai peran penting sebagai penyuplay utama movement beberapa jam berkelas dunia seperti ROLEX,PANERAY,IWC dll, untuk lebih jelasnya silahkan baca sejarah jam ini di situs di bawah ini,silahkan di klik aja :

 Jam tangan ini di desain khusus untuk pegawai kereta api di negara Turki pada tahun 1950an, diameter 39mm include crown dengan dial texture disertai index angka arabic gold sehingga tampilannya terlihat sangat Klasik


 Movement Manual Winding Cortebert Cal.739 , 17 jewels Swiss made

 Pada Back case jam ini terdapat Logo timbul Kereta Api dan logo perusahaan Kereta Api Turki, sangat artistik


Secara keseluruhan jam vintage ini kondisinya masih bagus.dengan desain yang classic,apalagi mengingat sejarah jam ini  dibuat khusus untuk karyawan Operator kereta api di Negara Turki dan Cortebert sebagai pemasok utama movement jam berkelas dunia seperti ROLEX,PANERAI,IWC,DLL yang sangat menarik untuk kita simak.
memiliki suatu jam dengan nilai historical yang tinggi tentu menjadi kebanggaan tersendiri  yang akan membuat kita menghargai sejarah jam itu sendiri....

Sabtu, 01 Agustus 2015

TITUS Titomatic 75 Years DIAMOND ANNIVERSARY (Tahun.1887 - 1962) LIMITED EDITION


 Pada tahun 1962 TITUS mengeluarkan jam automatic edisi Khusus memperingati ulang tahun ke - 75 (DIAMOND  ANNIVERSARY)

 
Jam ini dibuat dengan desain khusus case jamnya yang unik sehingga berbeda dengan desain jam Titus kebanyakan yang beredar di pasaran
 
 Case jamnya berlapis emas setebal 20micron
 
Penempatan Penunjuk tanggalnya pun unik pada posisi antara dial angka 4 dan 5

 


 
 Movement automatic Titus swiss ETA cal,2452 Rose gold , 25 jewels
Secara keseluruhan 2 jam Titus ini dalam kondisi cukup terawat, desainnya yang unik dan lain daripada jam titus kebanyakan serta edisi Khusus  75 Years DIAMOND  ANNIVERSARY (Tahun.1887 - 1962) menjadikan jam kuno ini layak di koleksi apalagi beredar cukup terbatas di pasaran.....

Minggu, 12 Juli 2015

CORTEBERT Automatic Bumper Cal.451

  


Jam merk ini mungkin asing bagi kalangan penggemar jam tangan kuno.jam ini buatan swiss yang beredar pada tahun 1950an.sangat jarang di temui jam merk ini dipasaran apalagi dengan movement bumper yg dsudah diakui di dunia horology.


 Jam ini mempunyai merk/brand CORTEBERT yang diambil dari sebuah nama kota pertanian kecil di negara swiss.perusahaan jam ini mulai berdiri sejak tahun 1790 sampai 1970an.perusahaan jam cortebert ini mempunyai peran penting sebagai penyuplay utama movement beberapa jam berkelas dunia seperti ROLEX,PANERAY,IWC dll, untuk lebih jelasnya silahkan baca sejarah jam ini di situs di bawah ini,silahkan di klik aja :



 Plat jam nya original aging merata menjadi kecoklatan karena usia jam ini yg sudah 63 tahun,dengan dipercantik cross hair yang membelah plat jamnya tampilannya pun mirip dengan jam OMEGA.Lambang khas dari jam ini adalah salib maltessian/malta yang merupakan simbol suatu agama.

 Diameter jam ini 37,5 mm termasuk crown



Tidak banyak jam buatan swiss di pasaran yang menggunakan movement bumper automatic yang sampai saat ini di pasaran jam di sini rata-rata di dominasdi oleh OMEGA,TISSOT dan Mido.Jam CORTEBERT ini menggunakan mesin automatic bumper / deg dog cal.451 17 jewels yang berjalan normal sampai saat ini,bahkan power reservenya pun cukup panjang.


Secara keseluruhan jam vintage ini kondisinya masih bagus.dengan desain yang classic,Movement automatic bumper sangat layak di jadikan koleksi,apalagi mengingat sejarah jam ini  sebagai pemasok utama movement jam berkelas dunia seperti ROLEX  yang sangat menarik untuk kita simak.
memiliki suatu jam dengan nilai historical yang tinggi tentu menjadi kebanggaan tersendiri  yang akan membuat kita menghargai sejarah jam itu sendiri....

Minggu, 17 Mei 2015

IWC International Watch Co SCHAFFHAUSEN Automatic Full Original

 SATU LAGI JAM KUNO KOLEKSI PRIBADI DI TAMPILKAN , SEBUAH JAM KUNO BERKELAS DUNIA, IWC International Watch Co SCHAFFHAUSEN
  CASE JAMNYA MODEL C-SHAPE DENGAN SHORT LUG
 
 DIAL BERWARNA CREAM KECOKLATAN KONDISI ORIGINAL DAN MASIH CUKUP MULUS
JAM INI DIPRODUKSI TAHUN 1973, DI BEBERAPA SITUS FORUM JUAL BELI JAM DUNIA, JAM INI MENDAPATKAN APRESIASI HARGA YANG CUKUP TINGGI DI KALANGAN KOLEKTOR JAM KUNO, SILAHKLAN KLIK LINK DI BAWAH INI :





 original crown dengan logo Ikan
 movement automatic inhouse IWC


SECARA KESELURUHAN JAM IWC INI SAYA DAPATKAN DALAM KONDISI FULL ORIGINAL, DAN SEMAKIN SULIT MENDAPATKAN JAM IWC KUNO DENGAN KONDISI SEPERTI INI.....

Sabtu, 09 Mei 2015

OMEGA CONSTELLATION GOLDCAPPED 18K PIEPAN DIAL Cal.561



 SALAH SATU JAM OMEGA VINTAGE YANG COLLECTIBLE YAITU OMEGA CONSTELLATION GOLD CAPPED 18K PIEPAN DIAL BUATAN TAHUN 1960AN DENGAN DIAMETER 36,5MM
 
 CASE JAMNYA BAGIAN ATASNYA DISELUBUNGI GOLDCAPPED 18K,DENGAN BENTUK LUG YANG UNIK YANG SERING DISEBUT DIKALANGAN PENGGEMAR JAM KUNO LUG KAKI MACAN/ANJING.

 PIEPAN DIAL ISTILAH INI DISEBUT UNTUK DIAL JAM YANG MODELNYA SEPERTI MANGKOK TERBALIK, YAITU BAGIAN PINGGIRNYA DIBUAT TIRUS KEBAWAH SEDANGKAN BAGIAN TENGAHNYA DATAR,SEHINGGA TAMPILAN JAM INI SANGAT KLASIK ,DIALNYA WARNA GOLD MULAI TERDAPAT TITIK-TITIK AGING MERATA.
 
CROWN ORIGINAL OMEGA CONSTELLATION
Salah satu ciri khas dari jam OMEGA Constellation ini adalah pada bagian belakang tutup case jamnya terdapat koin lambang OBSERVATORIUM Yaitu sebuah kubah yang dipergunakan untuk sebuah lokasi dengan perlengkapan yang diletakkan secara permanen agar dapat melihat langit dan peristiwa yang berhubungan dengan angkasa.dengan adanya lambang observatorium pada jam OMEGA Constellation ini sebagai tanda peringatan kemenangan banyak jam omega yang pada waktu itu mendapatkan sertifikasi standard Crhonometer untuk akurasi jam yang lebih baik,bahkan jam sekelas Rolex berada di bawah OMEGA,karena semakin
banyaknya jam omega yang mendapat sertifikasi chronometer pada masa itu.koinnya terbuat dari yellow solid gold 18k

 MOVEMENT AUTOMATIC OMEGA Cal.561 , 24 jewels dengan sertifikasi chronometer Kondisi masih sangat bersih dan terawat


DIPADUKAN DENGAN TALI KULIT COKLAT DENGAN BUCKLE ORIGINAL OMEGA GOLD

Minggu, 19 April 2015

OMEGA CONSTELLATION PIEPAN DIAL Cal.561


 SALAH SATU JAM OMEGA VINTAGE YANG COLLECTIBLE YAITU OMEGA CONSTELLATION PIEPAN DIAL BUATAN TAHUN 1960AN DENGAN DIAMETER 36,5MM
 PIEPAN DIAL ISTILAH INI DISEBUT UNTUK DIAL JAM YANG MODELNYA SEPERTI MANGKOK TERBALIK, YAITU BAGIAN PINGGIRNYA DIBUAT TIRUS KEBAWAH SEDANGKAN BAGIAN TENGAHNYA DATAR,SEHINGGA TAMPILAN JAM INI SANGAT KLASIK....
Salah satu ciri khas dari jam OMEGA Constellation adalah pada bagian belakang tutup case jamnya terdapat lambang OBSERVATORIUM Yaitu sebuah kubah yang dipergunakan untuk sebuah lokasi dengan perlengkapan yang diletakkan secara permanen agar dapat melihat langit dan peristiwa yang berhubungan dengan angkasa.dengan adanya lambang observatorium pada jam OMEGA Constellation ini sebagai tanda peringatan kemenangan banyak jam omega yang pada waktu itu mendapatkan sertifikasi standard Crhonometer untuk akurasi jam yang lebih baik,bahkan jam sekelas Rolex berada di bawah OMEGA,karena semakin
banyaknya jam omega yang mendapat sertifikasi chronometer pada masa itu.

 MOVEMENT AUTOMATIC OMEGA Cal.561 , 24 jewels dengan sertifikasi chronometer Kondisi masih sangat bersih dan terawat

SECARA KESELURUHAN JAM OMEGA INI DALAM KONDISI FULL ORIGINAL DAN TERAWAT......

Selasa, 24 Maret 2015

JAM KUNO RARE ITEM : TITUS ALARM AUTOMATIC BIG SIZE


 Satu lagi jam kuno yang cukup langka di pasaran,kali ini saya tampilkan JAM TITUS ALARM automatic dengan diameter besar 42mm
 Dial warna dark blue dengan index balok kondisi original dan  mulus untuk ukuran jam ini yang sudah berusia lebih dari 50 tahun ini dan
Seperti lazimnya jam dengan fitur alarm terdapat 4 jarum jam, jarum penunjuk alarmnya unik berbentuk  ujung anak panah.

model Case jamnya unik berbentuk segi enam tumpul dengan ukuran besar dan kokoh.

 Jam ini terdapat 2 crown jam,yaitu :


  •     crown jam pada posisi dial 2 berfungsi untuk setting jarum jamnya dan setting day-datenya.
  •     crown jam pada posisi dial 4 berfungsi untuk setting alarm jamnya dengan cara tarik crownnya untuk mengatur jarum alarm panah,setelah itu kembalikan seperti semula dan putar searah jarum jam untuk mengisi power pegas alarmnya,sehingga ALARM telah siap di set.
 Tidak banyak beredar di pasaran jam kuno alarm buatan swiss dengan mesin automatic, Jam ini menggunakan movement automatic A.Schild Cal.5008 , 25 jewels swiss made yang berjalan normal
 Dipadukan dengan strap kulit hitam 19mm